• Tidak Bisa Memainkan Dua Playmaker Tim

Taktik Erik Ten Hag dirasa terpaksa karena memang ia tidak bisa memainkan dua playmaker di Manchester United. Apalagi, sekarang Bruno Fernandes sedang menjalani hukuman.

Seperti yang Anda tahu, Fernandes mendapatkan kartu merah ketika bermain dengan Porto. Akibatnya, ia diharuskan untuk absen di pertandingan selanjutnya.

  • Minim Pilihan Lini

Selain Fernandes yang mendapatkan kartu merah, ada Kobbie Mainoo, Mason Mount, dan Collyer sedang mengalami cedera. Hal tersebut membuat minim pilihan lini dan sang pelatih harus berkreasi dalam menentukan pemain yang akan bermain.

Mengetahui hal tersebut, harusnya para penggemar tidak perlu bingung lagi. Karena pilihannya tidak banyak untuk membuat susunan pemain kuat.

  • Gelandang yang Paling Siap

Alasan berikutnya kenapa Mazraoui dipilih sebagai playmaker, sebab dia adalah gelandang yang paling siap. Pelatih asal Belanda tersebut mengatakan bahwa, meski Mazraoui posisi aslinya adalah bek sayap, ia mampu menjadi playmaker, karena dapat melakukan pressing dengan baik.

Taktik Erik Ten Hag yang Lebih Memilih Antony daripada Amad Diallo

Kemudian, anggapan bahwa taktiknya dianggap aneh karena lebih memilih Antony yang bermain daripada Amad Diallo. Pelatih asal Belanda itu, tiba-tiba menarik Marcus Rashford pada menit ket-73.

Saat menarik Rashford, sebenarnya ada dua pilihan untuk menggantikannya, yaitu Amad Diallo dan Antony. Taktik Erik Ten Hag memutuskan untuk memilih Antony. Sebenarnya, Antony cukup bagus dalam bermain dalam beberapa laga terakhir.

Ketika di Laga Eropa, Ten Hag sebenarnya lebih sering memainkan Amad daripada Antony. Namun, entah bagaimana, kali ini lebih memilih Antony. Ketika Antony dimainkan, tidak dapat memberikan dampak besar ketika melawa Fenerbahce.

Pemain dari Brasil ini bahkan sungkan untuk melakukan dribble dan shots. Justru Antony malah mengalami cedera dan harus mundur pada menit ke-89. Saat itulah, Amad Diallo masuk untuk menggantikan Antony.

Ten Hag mengatakan bahwa Amad bermain dengan cukup bagus. Tapi dia juga harus memberikan apresiasi kepada Antony yang sudah main meski sebentar. Namun, tetap saja taktik Erik Ten Hag masih dicibir setelah pertandingan selesai.